• Feed RSS

Kebutuhan konsumsi di jaman sekarang semakin meningkat,dan keinginan konsumen semakin beragam saja, semakin hari,semakin bertambah seiring dengan perkembangan ekonomi yang mapan.Hal inilah memicu tumbuh suburnya supermarket-supermarket di kota-kota besar. Hitung saja berapa banyak supermarket di kota anda, satu,dua bahkan sampai puluhan.Mereka menawarkan berbagai barang kebutuhan sehari-hari dengan harga yang murah. Sangking banyaknya dan penuh sesak,kini mereka merambah ke kota-kota kecil hingga di tingkat kecamatan bahkan sampai di tingkat desa. sebut saja Alfa mart,yomart dll.Hal inilah yang menimbulkan persaingan yang ketat di tingkat bawah.

Banyak temen-temen saya yang mengeluh sepi tokonya setelah adanya keberadaan super market ini.Ketika dulu sebelum adanya supermarket keuntungan perbulan cukup lumayan,kini setelah adanya Supermarket keuntungannya semakin tipis.Sebegitu besarkah pengaruh supermarket di tingkat bawah sehingga menjadi "momok" bagi toko-toko kecil. Mari kita kaji bersama-sama,sebenarnya dengan adanya supermarket ini, kita lebih bersemangat lagi untuk mengahadapi persaingan. Kita harus berlapang dada menerima persaingan ini. Tinggal diri kita siap tidak menghadapi tantangan ini. Kaji diri-sendiri,apakah pelayanan yang di berikan sekarang ini sudah memenuhi kebutuhan pembeli baik barang yang kita adakan,ataupun harga yang pantas kita berikan. Jangan mengambil untung terlalu tinggi,karena akan membuat pelanggan kita pindah ke toko lain. Ambillah keuntungan yang sewajarnya saja.

Ubahlah pola pelayanan lama, dengan memberikan susuatu yang extra kepada langganan kita,caranya berikan bonus-bonus tetentu kepada langganan. Sebab, mereka ingin di istimewakan ,mereka ingin selingan,mereka ingin mendapat fasilitas atas kesetiaan mereka membeli di toko Anda. Ini juga banyak di terapkan di supermarket-supermarket. Bahkan untuk menjaga langganan lama dia rela mengeluarkan member card dengan di iming-imingi hadiah besar. dan kenyataannya strategi ini cukup berhasil.
Cara yang lain adalah memberikan diskon khusus terhadap salah satu atau beberapa barang. Tujuannya adalah agar pelanggan kembali lagi ke toko kita,carilah diskon barang yang di butuhkan sehari-hari,contohnya indomie,sabun dll. Jangan lupa bahwa kebutuhan pembeli tidak saja sabun dan indomie saja tapi pasti ada yang di butuhkan selain sabun,sehingga dengan pemberian diskon ini merupakan sugesti atau daya tarik dari toko kita.

salam sukses.

Seperti yang telah saya bahas terdahulu,maka kali ini kita lanjutkan pembahasan usaha yang murah meriah bagian kedua. Sebenarnya dalam dunia usaha ini,kita seharusnya tidak putus asa untuk mencari trik-trik usaha yang jitu,untuk dapat menanggulangi kejenuhan dalam usaha. Karena trik dan ide-ide usaha segar sangat membantu dalam meraih kesuksesan menambah income pendapatan kita. Banyak peluang usaha yang di tawarkan oleh ahli bisnis kita, namun kita harus jeli dalam mengamati situasi dan kondisi pasar saat ini,Apalagi dalam memilih usaha,kita harus mempertimbangkan kemampuan pribadi baik secara finansial maupun mental.Untuk finansialnya yang kurang memadahi pilihlah usaha yang cukup murah meriah namun berkualitas. Sebaiknya anda tak ikut arus,berpeganglah pada dua hal penting yaitu gali keunikan Anda dan cari modal yang minim. Intinya hanya butuh sedikit modal,namun bisa meraup keuntungan lumayan.

Makanan Favorit VS Produk Kreatif

Bisnis makanan akan tetap menjadi nomor satu. Makin mahalnya harga rumah di perkotaan, membuat orang memilih rumah di pinggir kota. Akibatnya, jarak tempuh dari rumah ke kantor akan makin jauh. Faktor kelelahan akan membuat mereka mimilih membeli makanan di luar, dari pada repot-repot memasak.

Namun jangan lupa, persaingan dibisnis makanan luar biasa ketat. Sebaiknya tidak menjual makanan yang sudah banyak ditawarkan ,seperti masakan padang,warteg atau hidangan cina. Carilah makanan yang masih jarang di temukan di kota anda.Misalnya makanan dan minuman tradisional Bali. Tapi,anda perlu survey dulu, makanan apa saja yang jadi faforit di tempat itu. Atau karena orang sedang giat-giatnya mengkampanyekan hidup sehat, anda bisa berbisnis makanan sehat,bekerja sama dengan ahli gizi.

Menjual produk kreatif juga akan menjadi tren. Pasarnya akan terbuka. Misalnya anda pandai membuat bingkai foto cantik dari kayu, dengan hiasan dari rempah. Tapi, bingkai anda tidak di buat secara masal, melainkan homemade berdasarkan pesanan. Produk ini bisa di tawarkan kepada calon pengantin sebagai suvenir untuk tamu. Selain itu,anda juga bisa memiliki display sendiri di rumah. Mungkin nantinya tak hanya menjual bingkai foto, tapi berkembang dan membuat produk dari kayu (karena bahan kayu sudah anda kenal dengan baik), misalnya kotak perhiasan kecil.


Bikin salon vs Eksploitasi Keunikan

Dunia kecantikan akan selalu menarik. Apalagi kecantikan sudah menjadi bagian dari kebutuhan dan gaya hidup. Namun,umumnya orang yang tinggal di kota besar akan memilih salon yang sudah punya nama. Salon ternama dianggap lebih dipercaya karena konsumen sudah membuktikan sendiri. Apalagi, kalau mereka menyediakan paket-paket perawatan yang murah.

Jika anda tetap ingin bermain diarea ini, Anda perlu cermat membidik target market. Berhubung pasarnya berlapis-lapis, anda perlu mencari peluang dan lokasi yang tepat. Perlu di ingat, kompetisi di bisnis salon sangat ketat dan omzetnya tidak besar.

Sebenarnya, bisnis di bidang jasa ini akan lebih berpeluang jika Anda menggali keunikan diri dan kemudian menjual keunikan itu. Misalnya, Anda ahli di bidang public speking, kenapa tidak membuka kursus publik speking yang terbilang masih langka. Atau bisa menguasahi bahasa Korea , Anda bisa membuka kursus bahasa korea kecil-kecilan. Jika sudah traveling, anda bisa menjadi konsultan khusus untuk liburan keluarga.

Anda juga bisa memilih bisnis support misalnya menyewakan alat-alat pesta. Misalnya ibu anda punya peralatan memasak berukuran besar yang sudah lagi tak di gunakan,padahal kondisinya masih bagus. Sewakanlah pada pengusaha katering kecil. Jika Anda punya koleksi gelas dan piring cantik, sewakan saja. Andalah yang paling tahu, benda apa yang ada di rumah, yang bisa disewakan. Jangan memilih persewaan mobil, karena sudah banyak yang menjalani bisnis ini.

Barang kali inilah yang tepat saya jadikan pertanyaan di benak saya?setelah membaca- baca Email yang saya dapat dari pak tung dengan TDW University-nya saya semakin menjadi penasaran, produk apa yang kira-kira di keluarkan oleh beliau ini. Kebebasan finansial dan kesuksesan yang bagaimana yang beliau tawarkan. Seperti kutipan WEbnya TDW University


"Setelah bertahun-tahun mempelajari apa yang SEBENARNYA berguna untuk membangun kekayaan, sukses dan kebebasan dalam hidup Anda, Saya dapat dengan tepat mengatakan bahwa informasi dan sumber daya di web TDWUniversity.com adalah daftar pembelajaran TERATAS yang Anda BUTUHKAN untuk dipelajari untuk menjadi sukses dalam hidup ini"
Anda juga bisa melihatnya di sini . Memang dalam dunia perekonomian yang semakin tidak menentu ini,setiap orang akan mencari solusi usaha yang murah dan cepat menghasilkan keuntungan dengan mengeluarkan modal kecil. Setip orang berlomba-lomba untuk mencari jawaban yang dapat memecahkan masalah finasialnya.Banyak cara yang dapat kita tempuh yaitu dengan mengikuti kursus,seminar dan panduan sukses mengatasi masalah keuangan. Apalagi Banyak sekali solusi-solusi yang bertebaran di dunia maya ini. salah satunya adalah solusi yang di keluarkan Pak tung dengan TDWUniversity-nya.

Pak tung memberi jawaban jalan keluar untuk menambah finansial kita dengan meluncurkan produk yang konon dapat memberi kesuksesan dan kebebasan finansial. Produk ini akan di launching bulan mei mendatang. Katanya produk ini di bandrol dengan harga murah. Bahkan produk ini bisa anda dapatkan secara gratis. Ya gratis!!!!!!!!!!!. caranya dengan mengikuti lomba yang di adakan TDW University. Anda bisa mengikuti langka-langkahnya di sini.

Salam dahsyat.

HEEE....Sangking bingungnya cari judul untuk postingan kali ini. Ya saya kasih judulnya "murah meriah". Barang kali inilah solusi usaha yang sekarang ini. Dengan di himpit berbagai persoalan ekonomi ,maka pantaslah kita mencari solusi usaha yang butuh modal sedikit,namun bisa meraup keuntungan yang lumayan. Maklum krisis global belum pulih seratus persen.heee...masa bodoh dengan krisis global, yang penting kita maju terus dalam usaha( betul gak!!!!!!). Kali ini saya ungkapkan uneg-uneg untuk mengatasi usaha yang mungkin sedikit bisa mengobati di tengah badai krisis ekonomi,

Bangun Sendiri VS Belanja Franchise

Jika Anda benar-benar baru memulai, mengambil franchise bisa menjadi pilihan. Sebab paket franchise biasanya sudah termasuk training pegawai,peralatan ,bahan dasar,booth (jika di butuhkan),serta pengetahuan dasar menjalankan bisnis itu. Jatuhkan pilihan pada perusahan franchise yang terbilang mapan,paling tidak usianya sudah lebih dari 5 tahun. Untuk meringankan beban, ambillah yang biaya pembelian francisnya murah. Banyak franchise fee yang harganya di bawah Rp. 10 juta, terutama yang berbisnis jajanan, seperti bakso dll.

Pilihan franchise ini nantinya juga akan berpengaruh pada pemilihan lokasi. Sebagai contoh,jika berbisnis makanan ringan, hindari memilih lokasi di food court,karena orang sudah kenyang dengan makanan berat. Biasanya, pemilihan lokasi ini juga akan dibantu oleh franchisor (pemilik franchise).

Namun, jika anda ingin membangun bisnis sendiri dari nol ,juga tak jadi masalah. Asalkan, Anda sudah siap untuk jatuh bangun dan bertanggung jawab penuh atas bisnis tersebut. Sebab, bisnis yang baru di bangun memerlukan banyak perhatian.

Dagang Barang VS Tawarkan Jasa

Berhubung prinsip utamanya murah meriah, menjual jasa ataupun produk tak menjadi soal. Asalkan,tetap bisa menghemat biaya. Misalnya kalau membuat produk, Anda memerlukan tempat menyimpan produk tersebut. Misalnya, produk yang besar (seperti mebel),perlu di simpan di ruangan yang cukup besar (katakanlah gudang). Itu artinya, Anda memerlukan ruangan yang lebih besar dan tentu butuh modal lebih besar untuk menyewa tempat (jika anda belum memiliki tempat sendiri).

Ditambah lagi, proses produksi harus tetap berjalan,meskipun tidak ada order. Misalnya kemarin tamu di kantin anda hanya 7. Padahal, Anda menyiapkan masakan untuk 25 oramg. Jangan kemudian Anda Pundung dan tidak mau memasak lagi. Siapa tahu tamu Anda hari ini akan lebih banyak. Anda harus tetap memasak, kecuali,jika bisnis anda memang hanya berdasarkan pesanan. Lain halnya dengan jasa, yang relatif tidak memerlukan banyak tempat dan modal. Dalam hal ini, keahlian Anda lebih di andalkan. Seorang konsultan tak memerlukan tempat yang luas untuk berbisnis. Jika memerlukan bantuan asisten, Anda bisa menggunakan sistem kontrak. Untuk komunikasi bisnis, untuk sementara, bisa memanfaatkan ponsel pribadi terlebih dahulu.

Peluang meraih keuntungan dari warnet sebenarnya semakin tipis. Penyebabnya,lihat saja, biaya pulsa sudah jauh lebih murah dari pada sepuluh tahun lalu. Dengan lahirnya banyak teknologi canggih (contohnya,ponsel dengan fasilitas sambungan internet), masyarakat jadi punya banyak pilihan untuk mengakses internet dengan mudah dan murah. Kecuali,jika Anda masuk ke daerah yang akses internetnya masih sulit.

Selain itu,warnet ini juga perlu di tambah dengan fasilitas lain,misalnya games-games terbaru. Tapi, itu tidak berarti,target market juga akan berubah. Bukan lagi orang dewasa, melainkan anak-anak sekolah. Artinya, Anda perlu memikirkan lokasi yang tepat untuk menjaring konsumen remaja.

Kafe berfasilitas Wi-fi memang sedang marak. Tapi modalnya cukup besar, sementara keuntungannya tidak besar. Jangan lupa, bisnis ini adalah bisnis musiman, yang akan bertahan selama akses wi-fi masih menjadi kebutuhan. Jadi,Anda perlu'membumbuhi' kafe itu dengan keunikan tertentu. Misalnya,interior yang nyaman dengan dekoraso khas Eropa,dibumbui musik daerah dari negara itu. Atau, ada kopi dan camilan khas suatu negara (kalau bisa yang jarang didapat di kota anda) ,misalnya kopi vietnam dan lumpia vietnam.

Perihal Izin usaha merupakan hal yang wajib diurus bagi setiap orang yang akan mendirikan usaha. Siapapun, baik perorangan atau badan hukum yang akan melakukan usaha haruslah memiliki izin usaha, kecuali bila dilakukan pada usaha skala kecil, seperti sebuah warung rokok. Izin usaha tersebut diatur dalam berbagai peraturan yang berlaku. Dengan adanya izin usaha ini pula yang dapat melindungi hak Anda jika terjadi masalah dalam bisnis yang berhubungan dengan hukum. Dengan pengurusa izin usaha, banyak kemudahan yang bisa dirasakan dalam menjalankan usaha , terutama jika Anda lebih serius dengan bisnis yang terus berkembang.

Tujuan dari diadakannya pengaturan terhadap izin usaha sebenarnya suatu hal yang sangat baik, karena selain bertujuan untuk tertib administrasi dan taat kepada pajak, juga untuk mencegah upaya yang benar-benar bertentangan dengan kesusilaan dan ketertiban masyarakat, namun dapat berlindung pada izin-izin usaha yang diperolehnya melalui penyelundupan hukum. Untuk kasus seperti ini dimasukkan ke dalam katagori pelanggaran karena penyalahgunaan izin usaha, dan bisa di kenakan sangsi bila kedapatan.
Memang harus diakui, proses manajemen birokrasi perizinan usaha di Indonesia seperti "hutan rimba" sebagai akibat dari jalur birokrasi yang sangat panjang dan berbelit-belit. Tidak mengherankan, kondisi ini mendukung tunbuh suburnya "pratek pungli" yang sudah menjadi rahasia umum.

Ada beberapa hal yang harus dipersiapkan sebelum mengurus perizinan :

  1. Harus memiliki nama perusahaan itu sendiri atau bersama-sama dengan lembaga lainnya (termasuk data atau identitas diri).

  2. Mempunyai tempat usaha tetap

  3. Memiliki cukup uang sebagai modal dan memiliki jaringan agen dan perdagangan ritel

  4. Memiliki bisnis jaringan yang luas

  5. Bersedia untuk membayar semua transaksi bisnis secara tunai / tunai.

Promosi beli dua gratis satu secara kontinu,guna menggaet pembeli, biasanya kerapkali hanya dilakukan para pelaku usaha besar saja. Namun sebenarnya,strategi Marketing semacam itu bisa pula dilakukan bagi Usaha Kecil Menengah (UKM). Hal ini dilakukan pada saat penjualan mengalami penurunan omzet. Untuk menggaet para pelanggan lagi maka di gunakan strategi beli dua gratis satu. Sebenarnya strategi beli dua gratis satu ini sudah umum dilakukan oleh berbagai jenis usaha,baik di dalam maupun di luar negeri.

Namun demikian walaupun sudah menjadi strategi umum , hingga saat ini tetap saja strategi tersebut banyak digunakan.Lebih lanjut, cara promosi jenis ini cukup efektif karena mampu mendorong konsumen untuk membeli lebih banyak. Atau,yang semula berpikir untuk membeli 1 akhirnya memutuskan untuk beli 2 karena akan mendapat 1 lagi secara gratis. Konsumen pada umumnya tergiur oleh tawaran seperti ini dan sejenak melupakan budget. Yang ada dalam benak mereka adalah mendapat harga murah. Dengan demikian strategi ini akan mampu mendongkrak angka penjualan.

Anda bisa menerapkan strategi ini untuk berbagai bidang usaha.Misalnya jualan Martabak,Jualan Roti bakar, dll. Strategi promosi beli 2 gratis 1 biasanya paling sering digunakan untuk produk baru. Namun tidak jarang strategi ini juga digunakan oleh produk yang sudah terkenal di pasaran. Ini di lakukan untuk menggaet pelanggan baru dan juga sekaligus untuk meningkatkan jumlah pembelian pelanggan lama.

Untuk memulai bisnis sudah tentu diperlukan formula yang tepat agar bisa berjalan sesuai harapan hingga meraih kesuksesan. Selain itu calon pelaku usaha sebaiknya harus mengetahui peluang yang harus disesuaikan dengan lokasi usaha,perilaku konsumen,itensitas kopentensi,kiprah konpetitor,jaringan pemasaran dan tarif yang akan di gunakan. Agar nantinya tercipta pelaku usaha yang berjiwa bisnis(Entrepreneur ship capital). Ada beberapa formula yang harus di punyai seorang calon pelaku usaha yang berjiwa bisnis:

  1. Kreatif spontan, mampu berpikir cepat dan menghasilkan karya yang kreatif di tengah keterdesakan waktu,sehingga dapat mengambil keputusan terbaik di tengah kesempitan.
  2. Intuisi dan Berani Bermain Resiko. Pembisnis harus berani mengambil keputusan yang tepat dan cepat tanpa di lengkapi data yang cukup memadahi dan berani mengambil resiko gagal dari apa yang diupayakan.
  3. Melanggar Aturan Main. Maksudnya,pembinis tidah hanya monoton tapi harus berani mengambil terobosan baru dalam berbisnis seperti menghasilkan produk/jasa yang baru bahkan terkesan aneh atau menerapkan model bisnis yang tidak biasa.
  4. Serba Bisa dan Mampu Mengendalikan Konflik. Menjadi pebisnis perlu mengetahui semua hal meskipun tak perlu paham semuanya dengan sangat dalam. Bagi usaha baru pasti akan muncul konflik dalam berbinis karena bisnis dan organisasinya belum stabil. Sehingga di perlukan kemampuan mengendalikan konflik secara "tarik ulur"yang sifatnya persuasif dan ketegasan.
  5. Tidak Cepat puas. Langkah awal yang dijalani pebisnis baru sudah merupakan keberhasilannya dan merupakan modal usaha pembuka keberhasilan. Namun jikapun pembisnis meraih keberhasilan dalam usahanya memang perlu di nikmati dan di rayakan untuk memberi semangat bekerja lebih keras, hanya saja belum waktunya untuk berpesta pora harus menjadi sikap hidup pebisnis baru.

Bekerja di rumah tentu saja menyenangkan di pandang dari berbagai segi. Anda sendiri mungkin bisa memperoleh manfaat dengan bekerja di rumah. Adalah hal yang keliru untuk membuka usaha yang kita tidak sukai. Apalagi kalau usaha itu berlokasi di rumah,dimana anda harus berada di lingkungan yang sama,walau pada waktu-waktu luang anda. Tentu anda bakal tidak menjahui 'kantor' dan 'segala urusannya',soalnya kantor anda ya di rumah anda.

Bayangkan,bagaimana anda bisa sukses dalam usaha berternak ayam, kalau anda benci pada ayam dan kokok suaranya,atau bau kotorannya?dan bagaimana anda sukses mengajari menyetir mobil dan reparasi ringan,kalau anda sendiri benci mobil dan tidak senang tangannya kotor oleh oli mesin?


Oleh sebab itu,agar anda sukses dengan bisnis dirumah,anda juga harus memilih usaha yang cocok sesuai dengan kesukaan dan hobi anda. Dengan begitu,anda akan selalu antusias bekerja, dan penuh semangat sepanjang waktu.

Secara singkat, berikut inilah 5 tips memilih bisnis yang bisa sukses dan berkembang.

  1. Pilihlah usaha yang banyak memenuhi kebutuhan konsumen. Selidiki amatilah,produk dan jasa apa yang mereka butuhkan.
  2. Lihatlah halaman kuning di buku telepon anda,untuk mengetahui apakah ada usaha/bisnis yang sejenis dengan usaha yang ingin anda buka. Bila usaha/bisnis itu terlalu banyak di lingkungan anda, cobalah untuk mencari usaha lain saja.
  3. Pilihlah sebuah usaha yang dapat anda lakukan,baik sekarang maupun beberapa tahun mendatang. Bila anda tidak antusias untuk itu,sebaiknya anda urungkan saja niat anda.
  4. Bacalah majalah-majalah bisnis atau informasi di internet yang memuat aktivitas yang sesuai dengan usaha yang anda masuki.
  5. Sekali anda terjun ke usaha tersebut,anda harus melakukannya dengan sepenuh hati. Ambilah setiap keputusan dengan penuh keyakinan. Tidak ada yang lebih buruk dari permainan seorang pemain sofball yang tidak mengayunkan kayu pemukulnya,walau sudak strike yang ketiga,hanya lantaran takut ayunannya tidak mengenai bola. Jelasnya,janganlah menjadi orang pasif, hanya lantaran takut kalau-kalau tindakannya salah. Semua orang banyak berbuat kesalahan,dan kita semua belajar dari situ. Tapi bila anda tidak berbuat sesuatupun,maka anda tidak akan mendapat apa-apa,kecuali rasa takut dan kurang percaya diri yang semakin menjadi-jadi.
Semoga anda menemukan bisnis yang cocok bagi anda,Sukses selalu.
Internet selain pusat informasi dan pusat penggalian ilmu juga dapat di gunakan sebagai ajang promosi dan bisnis yang dapat menghasilkan uang dengan cepat. Karena internet di akses oleh berbagai kalangan di seluruh dunia. Hal itulah yang mengilhami pelaku pasar untuk mencari keuntungan yang besar di internet. Begitu juga dengan anda,walaupun anda pertama kali mengenal bisnis di internet,anda dapat berpartisipasi di dalamnya. Anda dapat bersaing dan mencari keberutungan di internet. Kuncinya adalah membuka diri dengan berbagai informasi mengenai cara bisnis di internet. Anda hanya butuh waktu beberapa menit untuk mengikuti langkah-langkah sukses di dunia maya.

Gunakan search engine untuk menemukan ide bisnis ini. Salah satu search engine yang banyak di pakai adalah google. Banyak sekali pelaku bisnis yang menawarkan ide-ide bisnis yang di kemas dalam bentuk Ebook yang mencengangkan. Salah satunya adalah Ebook Cara Instan cari Uang(Penghasilan) dari internet untuk orang Awam. Ebook ini mengemas ide-ide brilian soal bagaimana cara memperoleh penghasilan yang besar tanpa mengeluarkan modal yang besar. Ebook ini menawarkan program affiliate/resselernya untuk anda ,sebuah program yang merupakan modal awal untuk memulai membuka bisnis dengan sistim pemasaran lewat internet( internet maketing),bagaimana sistim internet marketing itu berjalan? jawabannya adalah sistemnya berjalan seperti marketing konvensional dimana terdapat 4 komponen utama untuk menjalankan sistim pemasaraan :
  1. Perusahaan/perorangan yang mempunyai produk
  2. Produk
  3. Sales atau tenaga pemasar/affiliate
  4. Konsumen

Dimanakah posisi kita agar cepat menghasilkan uang secara mudah/tanpa repot?Ebook ini menjelaskan bahwa untuk mencapai langkah itu kita disarankan menjadi "sales" di dunia maya yaitu poin 3. Hal ini di latar belakangi oleh tren pemasaran di internet yang mengadopsi sistim viral marketing. Dimana inti viral marketing ini adalah program sales/affiliasi/program partner/program tell your friend-tyf/program member get member mgm dan masih banyak lagi istilah lainnya dengan maksud dan tujuan yang sama yaitu memberi kesempatan yang seluas-luasnya bagi yang mau ikut serta sebagai sales/partner/member/affilate/associate untuk berbisnis dan mendapatkan keuntungan. Jadi disinilah peluang kita terbuka lebar dengan menjadi "sales" dan menghasilkan uang. Gimana menarik bukan.

Untuk mendapatkan Ebook Cara Instan cari Uang(Penghasilan) dari internet untuk orang Awam, Anda bisa mendownloadnya secara gratis di menu DOWNLOAD EBOOK GRATIS yang telah saya sediakan untuk anda di atas.

Itulah salah satu contoh cara mudah cari penghasilan di internet. Dan masih banyak ebook-ebook yang lain yang menawarkan sistim pemasaran yang sama. misalnya www.asianbrain.com
0

Seperti kita ketahui bersama bahwa internet di jaman sekarang adalah kebutuhan yang vital di bidang informasi dan pendidikan bagi semua orang. Maka tak heran bermunculan usaha-usaha warnet di mana-mana. Apalagi ditunjang dengan operator jasa internet(ISP) yang menawarkan paket-paket harga internet yang bersaing. Salah satunya adalah TELKOM SPEEDY. Telkom menawarkan berbagai paket yang semakin murah dengan bandwidth yang besar. Anda tinggal memilih paket-paket tersebut untuk mendukung usaha warnet anda.

Inilah yang mengilhami Edo untuk segera membuka usaha warnet. Edo menyadari bahwa teknologi internet bukanlah untuk pembelajaran biasa saja, namun internet sekarang ini merupakan keharusan setiap orang untuk mendapatkan informasi dan pendidikan yang lebih luas lagi. Berbekal dari uang tabungan dan pinjaman dari temannya, Edo akan mewujudkan keinginannya untuk membuka usaha warnet. Apalagi ditunjang dengan keahlian Edo yang mahir dalam mengotak-atik komputer, merupakan bekal awal untuk memulai usahanya ini. Tapi di tengah-tengah jalan Edo berpikir masih ada kendala yang mengganjal di hatinya,yaitu bagaimana memilih lokasi yang strategis untuk memulai usaha ini. Lokasi yang strategis ini sangat di butuhkan sekali, sehingga di awal pembukaan nantinya segera mendapatkan untung. Edo berpikir bahwa usaha warnet ini cocok pada lingkungan mahasiswa, pelajar atau perkantoran yang nantinya di harapkan ramai dan langgeng. Untuk itu Edo segera mencari orang yang mempunyai tempat yang memadahi dan berada di lingkungan kost-kostan mahasiswa atau pelajar, dan mau di ajak kerjasama. Edo akhirnya teringat bahwa dia mempunyai teman namanya Eko yang orang tuanya memiliki usaha kost-kostan yang ada tempat untuk usaha dan mempunyai telpon rumah. Kebetulan sekali tempat usaha orang tua teman edo ini beberapa bulan ini tidak di gunakan lagi. Segera Edo menawarkan bisnis yang menjanjikan ini kepada orang tua Eko. Edo menyodorkan proposal yang isinya tentang bisnis warnet yang menguntungkan segera dan tak lupa mencantumkan perjanjian usaha warnet. Setelah mempelajari proposal itu orang tua Eko menyetujui untuk bekerjasama usaha warnet. Betapa gembiranya Edo, segera setelah itu mempersiapkan segala sesuatunya mengenai usaha warnet yang menguntungkan. Tak lupa Edo melakukan langkah-langkah strategi usaha yang profesional agar dapat bersaing dengan usaha warnet yang telah ada di sekitar kost-kostan.

Pertama- tama dia menghubungi operator jasa internet (ISP) dan mengambil paket bandwidth yang besar dengan harga yang terjangkau. Lalu dia membagi bandwidth menjadi dua bagian, sebagian untuk 3 unit komputer yang ada di tempat usaha dan sisanya dia bagi ke kamar-kamar kost yang ada di tempat itu. Inilah langkah sukses Edo yaitu membagi sebagian bandwidth untuk di salurkan ke kost-kostan. Sehingga konsumen dapat mengakses langsung dari kamar mereka dengan sepuasnya. Ide yang jarang di miliki oleh usaha warnet yang lainnya. Sekarang Edo telah mempunyai mempunyai 8 unit komputer dan 20 langganan tetap di kost-kostan.

"Saya bekerja sepuluh jam sehari,Lima hari seminggu,"kata Edo yang selalu pergi memancing dalam hari-hari liburnya(hari sabtu dan minggu)."Bila saya sedang libur,toko saya tutup. Jadi saya tidak perlu khawatir ada toko lain yang bangkrut gara-gara kehadiran usaha kami."
Penghasilah Edo setahunnya bisa mencapai Rp 15 juta.Suatu penghasilah yang cukup menggiurkan lantaran usahanya kini semakin maju. Segala macam produk kebutuhan sehari-hari tersedia di tokonya, dalam kondisi baik dan utuh sebelum sampai ke tangan konsumen. Pelayanannya ramah,penuh kekeluargaan. Edo benar-benar bersyukur telah berubah jalur pekerjaannya. Penghasilannya tidak jauh berbeda,meski sedikit lebih banyak dari yang dulu ketika masih menjadi staff keuangan.
Itulah kisah Edo yang telah menemukan kesuksesan dalam membuka toko kelontong. Tentunya tidak semua orang tertarik untuk membuka usaha toko kelontong seperti Edo. Akan tetapi, masih banyak ragam usaha yang bisa anda pilih. Lalu bagaimana cara memilih usaha bisnis yang cocok bagi anda?

Pertama,analisalah minat dan pengalaman anda sendiri selama ini. Apa bekal pendidikan formal dan non formal anda?Apa hobi dan kesukaan anda? Apa latar kesenangan anda terhadap usaha yang hendak anda pilih?

Rajin-rajinlah mengikuti berita tentang kesempatan berwiraswasta. Simaklah segala bentuk iklan, yang memungkinkan usaha berwiraswasta.
Gampangnya, ikuti saja iklan kecik,dan jasa,kursus,lowongan pekerjaan,iklan tentang rumah makan,pameran dagang dan lainnya. Mungkin iklan-iklan tersebut belum menarik minat anda, tetapi semua itu perlu anda baca. Setidaknya sebagai bahan masukan. Sebab,dari situlah anda dapat melihat, usaha bisnis apa yang sedang ramai di tawarkan orang,mana yang paling berhasil menarik perhatian konsumen, dan mana yang tidak di gubris orang. Pokoknya, anda bisa mempelajari medan usaha disitu.
Mungkin aparat KADIN ( Kamar Dagang dan industri) di daerah anda,akan senang hati menolong, membantu anda,memilih usaha yang tepat atau cocok di lokasi tertentu. Mereka lebih tahu apa yang di perlukan komunitas di situ,dan begitu anda memberikan informasi bahwa anda hendak membuka usah disitu,maka mereka akan segera memberikan bantuan dan informasi yang anda perlukan. Dengan begitu,usaha yang anda pilih,dapat berkembang dan sukses.

Berkonsultasilah dengan para ahli ekonomi di perguruan-perguruan tinggi terdekat,atau ahli-ahli tata niaga yang telah anda kenal.Mereka biasanya yang paling cepat mengetahui,kalau-kalau ada usaha atau toko didaerah itu,yang mungkin di jual atau di operkan,atau mencari partner usaha. Selain itu, mereka jugalah yang lebih peka dan lebih mengenal situasi ekonomi,gaya hidup masyarakat setempat,dan hukum,peraturam,syarat-syarat atau berbagai surat ijin yang di perlukan,dalam membuka usaha. Mereka merupakan sumber informasi dan nasehat yang paling tepat,serta bisa diajak kerjasama.

Usaha yang satu ini mungkin sudah anda kenal sejak lama di lingkungan anda. Usaha yang menyediakan makanan nasi plus lauk-pauknya.Usaha ini tumbuh subur dan laris manis di lingkungan pelajar,karyawan,perkantoran dan lingkungan kampus yang notabene banyak mahasiswa yang siap untuk di layani ketika perut keroncongan. Maka tak heran lagi kalau usaha ini banyak saingannya.
Di tengah - tengah pesaingan yang ketat di dunia rumah makan ini, kita harus memutar otak untuk menembus pasar konsumen. Salah satunya menyediakan lauk pauk yang bervariasi dan sayuran yang masih segar. Disamping itu pelayanan dan servis yang ramah dibutuhkan dalam usaha ini. Dan tak kalah pentingnya adalah menyediakan jasa siap antar ke rumah tinggal atau kost-kostan. Inilah yang membedakan rumah makan kita dengan yang lainnya. Jasa siap antar inilah yang dapat menembus pasar saingan kita.

Bagaimanakah menjaring konsumen

Tidak terpikir oleh mereka bahwa menjemput bola lebih baik dari menunggu bola. Artinya menjemput konsumen lebih baik dari pada menunggu konsumen. Langkah yang bisa anda tempuh adalah menyebarkan selebaran ke rumah-rumah yang intinya anda siap mengantar makanan yang di pesan setiap saat oleh konsumen. Diselebaran itu anda cantumkan daftar menu yang anda sediakan dan daftar harga sekaligus. Dan jangan lupa nomor telepon anda yang siap untuk di hubungi. Semakin anda mengerti kebutuhan konsumen semakin besar keuntungan yang kita dapat. Selamat mencoba.

Edo mengenang masa-masa sulitnya ketika pertama kali membuka usaha toko dan servis kunci. Saingannya begitu banyak,sehingga dia merasa perlu melakukan sesuatu untuk mendapatkan konsumennya yang pertama sekalipun. Untuk itu dia menelpon teman-temannya,tetangga,dan orang-orang lain yang dikenalnya. Bukan hanya itu,buku telpon pun dimanfaatkannya. Di bukanya halaman kuning,dilihatnya bisnis-bisnis yang kira-kira membutuhkan produk dan jasanya,seperti restoran,hotel,toko dan bank. Dihubunginya orang yang kira-kira menangani masalah perkuncian pintu.
Ditawarkannya harga yang lebih rendah dan pelayanan yang lebih memuaskan. Iklan dan promosi dilakukannya dengan gencar, disamping kerja nyata,menghubungi konsumen dari rumah ke rumah. Sekarang Edo bisa bersenang hati,karena dia tidak hanya mendapatkan konsumen harian,tapi bahkan langganan tetap yang jarang mengeluh atas pelayanannya.

Tahukah anda bahwa tanpa kita sadari di sekeliling kita masih banyak yang harus kita kerjakan,coba anda menyempatkan waktu luang sedikit saja untuk mengamati lingkungan disekitar anda,dengan semakin padatnya acara seseorang,semakin sibuknya seseorang seolah-olah semakin sempit waktu ini.Apalagi bagi karyawan atau mahasiswa yang jam terbangnya tinggi untuk mencari nafkah atau ilmu. Biasanya orang-orang ini memerlukan sesuatu yang menyelesaikan pekerjaannya secara instan atau cepat agar tidak menyita waktu. Sampai ke hal-hal yang sekecil apapun kalau bisa mereka butuh yang cepat.Kalau kita jeli mengamati hal itu,maka kita akan menemukan peluang bisnis yang menguntungkan, kira-kira apa ya?ya....bisnis itu adalah menyediakan jasa penyewaan mesin cuci,biasanya seseorang kalau jam terbangnya tinggi terutama karyawan atau mahasiswa,mereka memerlukan alat yang cepat dan efesien untuk mencuci bajunya sendiri biar menghemat waktu dan tenaga.

Bagaimana memulai usaha ini


Untuk memulai usaha ini anda harus mempunyai tempat yang cukup untuk menempatkan mesin cuci. Carilah tempat usaha ini di sekitar kost-kostan mahasiswa atau tempat tinggal karyawan, karena jasa ini banyak di butuhkan oleh mereka.Agar nantinya anda tidak mengeluarkan biaya extra untuk mempromosikan usaha ini.